Satu Modul Utama Manajemen Kendaraan
Tyres Managemen System
Pengelolaan kendaran tidak lepas dari Manajemen Ban. Kelayakan dan keamanan bisnis transportasi akan semakin meningkat jika kita bisa melakukan kontrol dan manajemen yang baik untuk ban kendaraan.
Permasalahan Pengelolaan Ban
Yang sering menjadi kendala bagi perusahaan transportasi dalam pengelolaan ban kendaraan :
- Riwayat penggunaan ban yang tidak tertata dan tercatat dengan bagus.
- Vulkanisir dan biaya perbaikan ban jarang dicatat sehingga tidak tahu kapan dan selesainya serta umur berikutnya.
- Stok ban berdasar kondisi, wilayah serta penggunaan di kendaraan yang mana tidak bisa dikontrol dengan baik
- Ban seringkali diganti melebihi usia standar ban sehingga berpotensi bahaya di jalan.
- Pembelian ban yang tidak teratur dengan baik sehingga mulai dari proses permintaan, pembelian sering terlambat.
- Sering terjadi kehilangan ban karena tidak dicatat dengan baik.
- Pola penggunaan ban perkendaraan sulit dibuat karena harus dibuat rekap dan butuh waktu.
- Penjualan ban scrap yang tidak bisa dikontrol dengan baik sehingga sering hilang.
Solusi
Manajemen Ban Kendaraan
Proses Pengadaan
Proses permintaan dan pengadaan Ban didasarkan dari data pola penggunaan dan umur ban yang digunakan sehingga memiliki dasar yang baik. Pemilihan supplier juga dibantu dengan riwayat kualitas penggunaan ban itu sendiri.
Distribusi dan Penggunaan
Distribusi yang tepat adalah yang sesuai dengan riwayat permintaan dan sebaran stok yang sudah ada sebelmnya, sehingga meminimalkan kesalahan distribusi, penggunaan, dan penumpukan stok Ban.
Stok Ban
Modul stok ban akan bisa memberikan seluruh informasi mengenai ketersediaan ban baik yang terpasang, baru atau dengan kondisi scrap, dan juga posisi ban yang terpasang serta riwayat penggunaan dan posisi ban.
Umur Ban
Singkronkan pendataan kilometer tempuh penggunaan ban dengan checklist kendaraan, sehingga Anda bisa medapatkan data rencana penggantian ban secara parsial ataupun seluruh cabang perusahaan. Memudahkan bagian procurement dan keuangan dalam merencanakan pembelian dan pembayaran.
Vulkanisir dan Penjualan
Kontrol rencana pengajuan vulkanisir ban dengan mudah dengan perencanaan vulkanisir dengan log umur ban dan riwayat penggunaan ban, dan sampai dengan proses penerimaan vulkanisir ban. Penjualan ban baru/bekas bisa Anda pantau sehingga meminimalkan kesalahan yang terjadi.
Pengelolaan Ban
Pengelolaan ban adalah dimulai sejak diterimanya ban dari supplier sampai dengan pemakaian ban, rotasi, vulkanisir dan menjadi scrap atau dijual. Anda bisa memantau kartu ban yang menampilkan riwayat pengguananya dengan jelas dan tepat. Anda bisa melihat dari pespektif kendaraan terhadap penggunaan ban juga.
Hubungi kami jika Anda membutuhkan pengembangan Software Logistik
Jika Anda membutuhkan konsultasi bersama mengenai pengembangan Software Logistik, segera kontak kami dan kami akan menjadwalkan untuk Anda. Silahkan kirim email ke info@teswp.solog.id.
Silahkan untuk mengunjungi portofolio kami yang lain di situs Pilarmedia Indonesia.